Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2015

Modifikasi Ninja 650 Airbrush Keren

Modifikasi Ninja 650 Airbrush Keren - Kawasaki Ninja 650 secara ber-DNA sport dengan desain full fairing, di tangan Andri Irawan dari Chemonk Modified tampilan moge dua silinder ini makin sporty. "Pesan dari pemilik motor, minta modifikasi motornya jadi lebih sporty," ujar Andri yang akrab dipanggil Chemonk ini. Makanya warna diganti yang mencolok dan airbrush bendera start. Selain itu, Chemonk juga menyiapkan baju baru buat motor ini. Ia mengganti bodi standar dengan body kit anyar hasil racikannya. Menurutnya fairing diubah ala ZX-14, ada air scoop diantara kedua head lamp-nya. Selain itu, fairing ini juga punya sedikit perbedaan di bagian kolong karena didesain lebih panjang. Bodi belakang pun dipermak model Honda CBR1000R Fireblade. "Tak lupa pasang kondom tangki agar makin kekar," jelas Chemonk. "Untuk bodi semuanya dibuat baru, pemasangannya plug and play  tidak perlu ada ubahan rangka karena bracket-nya sudah disesuaikan," tegasnya.

Modifikasi Motor Kawasaki Ninja 150RR Kinclong Keren

Modifikasi Motor Kawasaki Ninja 150RR Kinclong Keren - Walau dari pabrikan sudah discontinue alias stop produksi Kawasaki Ninja 150RR, oleh para pengguna tersebut cukup ramai yang modifikasi harian dan juga kontes. Aplikasi peranti ada yang merek lokalan atau branded. "Konsepnya bisa sesuai selera masing-masing dan kantong, mau itu gaya Thailook atau fashion standar. Bisa juga sih gaya turing yang ban besar," kata Ahmad Dodi, pemilik Kawasaki Ninja 150RR 2009. Bagi yang suka kontes, beberapa peranti pendukungnya bisa meng-custom atau aftermarket PnP. Sedangkan pada bodi bermain polos, cutting sticker atau airbrush. Namun, oleh Ninin warga Pancoran, Jaksel ini, bergaya Thailook diserasikan dengan cutting sticker. Kalau yang dipakai harian, ubahannya cukup mengaplikasikan kaki-kaki, aksesori dan cat bodi polosan. Ada dana lebih, monggo diintip, bro! Akselerasi Ninja 150RR cukup bengis, untuk menambah Modifikasi Motor Kawasaki Ninja 150RR Kinclong Keren gesit dan

Modifikasi Ninja 250 FI Airbrush Koboi

Modifikasi Ninja 250 FI Airbrush Koboi - Koboi merupakan sebutan yang diberikan kepada gembala di peternakan yang berada di Amerika Utara. Secara tradisional mereka menggunakan kuda dan sering melakukan berbagai pekerjaan di peternakan. Hingga pada akhir abad ke-19 menjadi figur yang melegenda. Di zaman modern ini, koboi enggak lagi naik kuda, bro! Tapi sudah naik kuda besi alias motor, mengikuti perkembangan zaman dan teknologi. Seperti yang dilakoni Anton, empunya Kawasaki Ninja 250FI keluaran 2014. “Enggak tahu kenapa, sejak kecil saya suka dengan kuda. Hewan ini paling gagah dan kekar dibanding hewan jinak lainnya. Makanya sampai sekarang saya suka gambar maupun film yang ada kudanya, termasuk film koboi,” papar Anton. Terinspirasi dengan hewan dan film-film koboi itu, warga Pondok Bambu, Jaktim ini melabur kuda besinya dengan motif tersebut. “Selain tampil beda, sekaligus untuk menyalurkan hobi mengoleksi gambar-gambar koboi,” ujar pria usia 28 tahun. Sedan